Mitra Industri Siap Mengantarkan Siswa Jadi Tenaga Ahli Berkualitas di Bidang Kriya Kreatif dan DKV, UKK Hari Pertama Kriya Kreatif dan DKV

Banjarbaru, 18/02/2025

Dalam dunia pendidikan vokasi, kompetensi siswa sangatlah krusial agar dapat bersaing di industri, mitra industri sekolah turut berperan penting dalam pengembangan keterampilan siswa khususnya Kriya Kreatif dan DKV. Melalui kurikulum yang telah dirancang dengan baik, siswa memiliki kompetensi yang kuat dalam berbagai karya, khususnya dalam penggunaan alat-alat manual.
 
Siswa sangat menguasai berbagai teknik yang berkaitan dengan sistem manual yang biasa digunakan di sektor industri seperti jurusan kayu, keramik juga tekstil dan logam. Namun, untuk mempersiapkan mereka lebih lanjut menuju dunia industri, penting bagi siswa untuk mengenal lebih dalam tentang berbagai peralatan yang bermedia teknologi, yang kerap digunakan dalam dunia industri saat ini. Pemahaman terhadap variabel-variabel ini akan menjadi modal berharga untuk memasuki industri yang lebih modern.
Seperti yang diucapkan Dina Desiana mitra industri sekolah, para siswa telah menunjukkan kompetensi yang sangat baik dan terampil dalam mengerjakan kerajinan pembuatan tas bercorak sasirangan dan membuat kain sasirangan. Namun, untuk lebih meningkatkan kualitas mereka dan siap terjun ke dunia industri, terdapat beberapa aspek yang perlu ditingkatkan.
 
Salah satunya adalah pemahaman mengenai keselamatan kerja atau K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja), yang sangat penting untuk menjamin keberlanjutan dan kualitas dalam setiap proses produksi. Kecepatan pengerjaan juga perlu ditingkatkan, agar sejalan dengan standar yang berlaku di industri. Hal ini, tentu saja, akan meningkatkan kualitas dan daya saing produk yang dihasilkan oleh para siswa.
 
Dengan adanya kolaborasi antara dunia pendidikan dan mitra industri, diharapkan para siswa akan lebih siap dalam menghadapi tantangan dunia kerja dan menjadi tenaga ahli yang kompeten di bidang kayu dan kerajinan sasirangan, juga logam dan keramik serta DKV.
Humas SMKN 1 Banjarbaru
Editor Berita, Sjamsjul Rizal
Editor Web AFM